59 Tahun FISIP Berbakti Bagi Negeri

Dies Natalis FISIP UNTAN Tahun 2024

Microsoft Dari Masa ke Masa

Sejarah Raksasa Teknologi Microsoft 1975-sekarang

Sejarah Berdirinya Google

Google Dari Masa ke Masa

Website dimata Pengguna

Perspektif tentang pentingnya website

Arsitektur Sistem Pemerintahan Elektronik

SPBE Menuju Pemerintahan Bersih Berkualitas Melayani

Fitur-fitur Microsoft 365

FITUR-FITUR MICROSOFT 365

Microsoft 365 memiliki beberapa fitur yang dapat kamu manfaatkan lho. Secara umum, Microsoft 365 memiliki fitur Aplikasi Office seperti Microsoft Word, Microsoft Excel, Microsoft PowerPoint dll. Namun, ada lagi nih fitur-fitur yang lainnya. 

A. Outlook

Outlook adalah fitur dari Microsoft 365 yang umumnya digunakan untuk membaca, mengirim dan menerima email. Selain itu outlook dapat juga digunakan untuk membuat catatan, melakukan schedule kalender dan schedule jadwal kerja. Outlook dibagi menjadi beberapa bagian yaitu : Outlook Mail, Outlook Calendar, Outlook People, dan Outlook Task.

B. OneDrive – 1 TB

OneDrive adalah fitur Microsoft 365 yang dapat kamu gunakan untuk menyimpan data berbasis cloud. Sama halnya dengan Google Drive, kamu juga bisa mengakses secara virtual. Menurut Hongkiat, OneDrive adalah penyimpanan berbasis cloud yang aman yang memungkinkan kamu untuk melakukan penyimpanan sebesar 1 TB. Pada OneDrive kamu juga bisa melakukan editor via web untuk dokumen Microsoft Word, Microsoft Excel, Microsoft PowerPoint, dan OneNote.

C. Microsoft Teams

Microsoft teams adalah fitur yang digunakan untuk kolaborasi dan berkomunikasi antar tim dalam suatu pekerjaan. Selain itu, Microsoft Teams juga memudahkan kamu untuk melakukan sharing file bersama tim, melakukan video call, sampai dengan rapat online. Dikarenakan Microsoft Teams terhubung langsung dengan Microsoft 365 sehingga memudahkan kamu untuk mengatur jadwal dan berbagai file yang dikirimkan

D. Editing PDF

Dokumen PDF adalah dokumen yang sering ditemui dalam suatu pekerjaan. Melalui Microsoft 365 kamu akan dimudahkan untuk melakukan editing dokumen dalam format PDF tanpa harus mengkonversinya ke word. Selanjutnya, kamu juga dapat mengubah format dokumen dari PDF ke word dengan mudah.

E. Planner

Planner adalah fitur yang digunakan untuk membuat rencana atau schedule tugas, membuat kapan tenggat waktu tugas kamu harus diselesaikan, sampai dengan menampilkan status dari tugas kamu sehingga dapat mempermudah pekerjaan kamu dan pekerjaan yang dilakukan secara berkelompok.

Posting Komentar

0 Komentar